Beranda / Bisnis

Rayakan Hari Film Nasional 2024, Kemendikbudristek dan Cinema XXI Bagi-Bagi 300 Tiket Gratis

bisnis.terasjakarta.id - Kamis, 28 Maret 2024 | 16:05 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
Rayakan Hari Film Nasional 2024, Kemendikbudristek dan Cinema XXI Bagi-Bagi 300 Tiket Gratis

Rayakan Hari Film Nasional 2024, Kemendikbudristek bekerja sama dengan Cinema XXI untuk bagi-bagi 300 tiket gratis untuk tanggal 30 Maret 2024. (Foto: Instagram @cinema.21)

Penulis : Rury Pramesti
Editor : Rury Pramesti

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Dalam rangka merayakan Hari Film Nasional 2024, Kemendikbudristek (Kementerian Pendidikan, Riset dan Teknologi) bekerja sama dengan Cinema XXI untuk bagi-bagi 300 tiket gratis.

Tiket ini akan dibagikan kepada sobat XXI untuk menonton semua film Indonesia secara gratis.

Namun, tiket gratis ini hanya dikhususkan melalui aplikasi m-tix dengan syarat dan ketentuan berlaku, di antaranya:

Baca Juga : Katalog Promo Alfamart Kamis 28 Maret 2024, Blueband hingga Soda Kue Mulai Rp5 Ribuan Aja!

Syarat dan Ketentuan Bagi-Bagi 300 Tiket Gratis

  • Tiket berlaku hanya tanggal 30 Maret 2024
  • Tiket berlaku hanya untuk film Indonesia
  • Tiket berlaku di semua bioskop Cinema XXI seluruh Indonesia
  • Tiket tidak berlaku di The Premiere dan Studio IMAX
  • E-voucher tersedia di aplikasi m.tix dan berlaku hanya untuk pembelian secara online
  • Satu e-voucher hanya bisa digunakan sebanyak 1 kali untuk 1 akun m.tix selama periode promo dan tidak berlaku kelipatan
  • Transaksi yang menggunakan e-voucher akan tetap dikenakan biaya admin per tiket
  • e-voucher tidak bisa digunakan jika kuota promo sudah habis

Sejarah Hari Film Nasional

Sebelumnya, diketahui bahwa Hari Film Nasional diperingati setiap tanggal 30 Maret sebagai suatu bentuk apresiasi serta dukungan terhadap dunia film Indonesia.

Mengutip dari Kemdikbud, Hari Film Indonesia sendiri yang diperingati setiap tanggal 30 Maret ini tercantum dalam Keppres RI No. 25 tahun 1999.

Dipilihnya tanggal tersebut, sebab pada 30 Maret tahun 1950 adalah pertama kalinya sebuah film telah diproduksi oleh perusahaan Indonesia dan disutradarai oleh H. usmar Ismail.

Film pertama Indonesia yang pertama kali diproduksi tersebut adalah 'Loetoeng Kasaroeng' yang diterbitkan tahun 1026.

Baru, pada tahun 1950 tepatnya tanggal 30 Maret, film dengan judul 'The Long March' atau 'Darah dan Doa' mulai diproduksi oleh tim dari Indonesia.

Hari syuting pertama film ini dijadikan sebagai Hari Film Nasional oleh Dewan Film Indonesia dan organisasi perfilman.

Pada tahun ini, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Direktorat Perfilman, Musik, dan Media menggelar serangkaian kegiatan dalam memperingati Hari Film Nasional (HFN) Tahun 2024 yang jatuh pada 30 Maret 2024.

Mengangkat slogan bertajuk Beragam Filmnya, Ramai Penontonnya, diharapkan Hari Film Nasional tahun ini dapat menjadi momentum perayaan perfilman dan bentuk apresiasi atas keberagaman jenis film Indonesia.

“Kami sangat mengapresiasi perayaan Hari Film Nasional 2024 dan berupaya untuk menularkan semangat ini ke seluruh Indonesia. Melalui slogan Beragam Filmnya, Ramai Penontonnya, kami berharap akan selalu muncul apresiasi yang tinggi bagi beragamnya unsur yang ada dalam sebuah film, termasuk salah satunya adalah genre film. Keberagaman inilah yang patut kita hargai,” ujar Direktur Perfilman, Musik, dan Media, Kemendikbudristek, Ahmad Mahendra yang dikutip dari laman situs Kemdikbud pada Kamis, 28 Maret 2024.

Demikian informasi terkait Kemendikbudristek dan Cinema XXI bagi-bagi 300 tiket gratis dalam rangka rayakan Hari Film Nasional. Jangan sampai kehabisan, ya!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link